Ardian Caisar - Ghost Windows XP / 7 normal umumnya akan gagal dikloningkan pada komputer lain karena masalah hardware / driver, namun dengan metode ini kita bisa memecahkan masalah tersebut Untuk membuat image ghost universal sebetulnya caranya sangat mudah, kita hanya butuh dua aplikasi utama yaitu SPAT (System Preparation Assisted Tool) dan Skydriver atau easy driver dari sky123.orgSPAT akan membuat Windows berkonfigurasi tertentu dan membuat skydriver atau Easydriver sebagai pendeteksi driver yang dibutuhkan dan menginstallnya otomatis saat pertama kali booting dari hasil ghost-ghost an (dan Windows induk pun terkena nasib yang sama, sehingga semua driver yang sudah diinstall akan dihapus dan dihilangkan otomatis oleh SPAT). Sehingga setelah ujicoba ini Windows pun saat di restart akan seperti ghost-ghost an, akan melakukan setup mini terhadap driver yang telah dihapus.Langkahnya :1. Install (konfigurasikan) Windows XP anda sebaik mungkin dan selengkap mungkin seperti yang anda inginkan. Dan hapus file yang tidak berguna. Untuk aplikasi driver tidak masalah diinstall atau belum.2. Download dua aplikasi yang dimaksud. SPAT download di sini , dan Easydriver di sini . atau disini untuk windows 73. Ekstrak SPAT dimana saja boleh, tapi untuk Easydriver harus di C:\Sysprep, buat folder �Sysprep� pada C:\ atau rename saja folder ekstrakan easydrivernya dengan �Sysprep�.4. Siapkan gambar background setup yang akan tampil pada saat image ghost pertama diboot dan sysprep melakukan installasi mini. Misal setup.jpg (bisa 800�600 atau 1024�768 24 bit format jpg). Taruh gambar itu pada folder C:\Sysprep (jika anda ingin mengganti gambar, jika tidak tidak masalah)5. Jalankan SPAT*.EXE. Kita menuju ke menu tab �General� dan pilihlah �select all�. Klik pada �Background picture� dan pilih setup.jpg yang sudah disiapkan (C:\Sysprep\setup.jpg).6. Masuklah pada tab �Interface� dan pilihlah �Run before mini-setup� dan pastikan anda menambahkan C:\Sysprep\Easydrv.exe (setup�.atau nama semisalnya dari Skydriver atau easydriver).7. Masuklah ke tab �Reseal� dan pilihlah/centang hal-hal yang anda sukai.8. Kembali ke tab �General� dan klik �sysprep�.9. Sysprep akan bekerja 2 � 5 menit, biarkan hingga berhenti sendiri dan window nya hilang sendiri. Setelah selesai tunggu sekira 1 menit, lalu Shutdownlah Windows anda. Siapkan booting dari CD atau USB yang ada Norton Ghost atau aplikasi kloning lainnya (misal Hiren�sboot cd atau True image ).10. Pada saat itu posisi drive C:\ siap di kloning dan simpan hasilnya pada drive lain. Image ghost nya bisa dijadikan master windows semua pc dan laptop / netboot yang mendukung Windows.sekarang langkah selanjutnya yaitu membuat Image dengan Norton GhostBanyak Perbedaan antara Windows xp dengan windows sebelumnya yaitu seperti pada Windows Me, 98, atau 95, dalam pembuatan Image dalam bentuk kepingan CD / HD, dimana Windows Xp yang kita install di sebuah harddisk, tidak bisa begitu saja dapat dipakai di lain motherboard yang berbeda. Layar akan blue screen, atau sistem tidak loading sama sekali dan mengenal chip pada MB lain.Namun Dengan begitu ada cara sederhana untuk mengatasi hal itu, sebuah harddisk Windows Xp dapat dipakai pada motherboard yang berbeda, bahkan kita dapat membuat file image dengan menggunakan Norton Ghost. Yang pada akhirnya, file image tsb dapat kita pakai untuk MB lain, untuk nge-ghost HD from Image / hardisk to hardisk, atau lainnya pada sebuah PC atau laptop.yang perlu diperhatikan adalah : - Biasany motherboard yang kita gunakan untuk membuat file ghost tsb sudah mendukung ACPI. Kita bisa lihat pada bios motherboard. Jika ACPI nya disable, kita harus meng-enable kannya dulu sebelum pekerjaan ini dimulai.- Enable kan ACPI pada bios.- Instal Windows Xp beserta program-program lain selengkap mungkin dan sesuai kebutuhan.- Driver tidak apa-apa diinstal juga.- Buatlah sebagus mungkin Windows Xp nya dan kestabilannya.- Jangan lupa didefrag untuk lebih merapikan susunan file dalam harddisk.Langkah selanjutnya Ganti Jenis IDE yaitu :- Klik Kanan Icon My Computer pada desktop- Klik Properties, hardware, device manager- Pada Tab Computer, update driver secara manual, dan ubahlah menjadi Advanced Configuration Power Interface (ACPI) PC.- Pada Tab IDE ATA/ATAPI Controller, Update driver secara manual, dan ubahlah menjadi standar semuanya (ke-3 nya)- Standard Dual Channel PCI IDE Controller- Standard IDE/ESDI Hard Disk Controller- Standard IDE/ESDI Hard Disk Controller- Restart your computer.- Setelah masuk ke windows lagi, rapikan kembali Windows Xp nya.- Kemudian Shutdown. Pada posisi seperti ini, harddisk tsb dapat dipakai di semua motherboard yang ber ACPI.contoh gambar pengerjaan diatas seperti berikut, lakukan sisa 2 langkah berikutnya dengan cara yang sama :ATAU SELAIN CARA SEPERTI DIATAS, ANDA GUNAKAN KOMPUTER YANG CHIP NVIDIA, VGA NVIDIA, KARENA DENGAN CHIP nVIDIA BIASANYA LANGSUNG NGENAL DUAL CHANNEL
MEMBUAT FILE IMAGE (GHO) NORTON GHOST.Disarankan menggunakan Norton Ghost 2007. Hal ini dimaksudkan agar file image yang kita buat, dapat digunakan untuk nge-ghost HDD SATA dan nge-ghost via USBJika HDD SATA yang dighost tsb untuk Laptop, maka disable Fiture SATA (dan / atau yang berkaitan) pada bios laptop tsb. Jika tidak di disable kan, Windows Xp akan berulang kali restart (gagal masuk windows)File image yang kita buat ini, tidak support pada mainboard yang tidak ber ACPIKita dapat menggunakan Norton Ghost 2007 pada BootCD Hiren�s. Baik untuk membuat file image nya (gho) maupun untuk nge-ghost hdd lain.Untuk dapat menggunakan Norton Ghost, itu mudah saja. Ikuti saja langkah-langkah yang ada.File image ini sudah saya test pada motherboard rakitan dan build up, processor intel dan AMD, pada PC maupun laptop.Jika kita ingin membuat file image (gho) yang dapat bekerja pada mainboard yang tidak ber ACPI maka kita harus :- disable semua komponen (LPT, USB, Sound, Dll), kecuali IDE, VGA, Keyboard dan mouse.Disable ini kita lakukan sebelum kita memulai pekerjaan instalasi Windows Xp.- Pada Device Manager, Tab Computer, harus tersetting Standard PC- Pada Tab IDE ATA/ATAPI Controller, sama seperti yang di atas.- Dan lakukan Scan for hardware changes. Untuk memasukkan driver NT power management nya. Agar windows dapat power off pada saat shutdown.Jika ini tidak dilakukan , maka pada saat shutdown, maka CPU tidak power off.Semoga Bermanfaat
Credit : http://rifdanellamedia.wordpress.com